Ada Asap Ada Api
Peribahasa yang sering sekali kita dengar, maksud dan arti dari peribahasa Ada Asap Ada Api adalah sesuatu yang tidak dapat dipisahkan, dalam konteks sebab akibat. Api adalah penyebab, dan asap adalah akibat. Tidak bisa terpisahkan.
Contohnya jika anda merasa ada sesuatu yang salah dengan diri anda, tidak mungkin hal itu tiba tiba datang, pasti ada penyebab utamanya. Carilah penyebab utama itu lalu cari solusinya, dengan demikian hidup anda akan lebih indah.
Dalam kancah politik hal ini sering sekali terjadi, namun banyak penegak hukum kita yang terbutakan matanya, dan tidak membela siapa yang benar. Contoh umumnya adalah jika masih ada jalanan yang rusak di kota anda, tentu ada penyebabnya, apa penyebabnya? tanyakan pada pemerintahan anda. Pasti jawabannya karena cuaca buruk, atau pembuatan jalan yang kurang baik. Padahal orang Indonesia itu pintar pintar, tidak mungkin tidak bisa membuat jalan yang kuat terhadap cuaca, jadi letak masalahnya adalah bukan dari sisi teknis, melainkan dari sisi politik dan anggaran.